Kamis, 19 Desember 2013

Sirip dan Jari-Jari Sirip Ikan





IKHTIOLOGI : SIRIP DAN JARI-JARI SIRIP


Ikan-ikan memiliki sirip yang berperan sangat penting dalam penentuan arah dan gerak ikan. Sirip ikan terdiri dari sirip punggung (finnae dorsalis/D), sirip dada (finnae pectoralis/P), sirip perut (finnae ventralis/V), sirip anus (finnae analis/A), dan sirip ekor (finnae caudalis/C). Tidak semua ikan yang ada di perairan Bumi ini memiliki secara utuh kelima sirip tersebut dengan sempurna. Ada juga beberapa jenis ikan yang tidak memiliki keseluruhan sirip secara utuh.
Pada tulisan kali ini penulis hanya akan menceritakan tentang sirip ikan pada beberapa jenis ikan yang diidentifikasi oleh penulis di Laboratorium Terpadu Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan Universitas Sumatera Utara.


Latar Belakang
Ikan merupakan sumberdaya alam yang sering dijadikan objek atau target terakhir dari suatu proses pemanfaatan sumberdaya hayati akuatik. Ikan juga merupakan organisme yang mempunyai nilai ekonomis tinggi dibandingkan dengan organisme akuatik lainnya. Hasil perikanan Indonesia merupakan salah satu pemasok devisa negara. Sumberdaya perikanan laut seperti ikan, udang dan rumput laut, disamping mempunyai nilai ekspor juga sebagai kebutuhan konsumsi dalam negeri untuk memenuhi kebutuhan protein hewani (Jabarsyah, 2002).
Ikhtiologi merupakan salah satu cabang ilmu Biologi (zoologi) yang mempelajari khusus tentang ikan beserta segala aspek kehidupan yang dimilikinya.   Istilah ini berasal dari kata Ichthyologia (bahasa Latin: Yunani) dimana perkataan Ichthys artinya ikan dan logos artinya ajaran. Ilmu pengetahuan tentang ikan dimunculkan oleh rasa ingin tahu oleh manusia dan kebutuhan akan informasi untuk kepentingan perdagangan dan industri ataupun pariwisata. Keuntungan mempelajari ilmu Iktiologi hampir tak terbatas. orang-orang yang mempelajari ilmu ini adalah para ahli ikan profesional maupun yang bukan.


Waktu dan Tempat
            Pelaksanaan praktikum Iktiologi yang berjudul “Sirip dan Jari-Jari Sirip Ikan” dilaksanakan di Laboratorium Terpadu Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan pada hari Jum’at, tanggal 11 Oktober 2013.


Alat dan Bahan
Bahan
            Adapun beberapa jenis ikan yang dijadikan sebagai sampel praktikum adalah:
1.      Ikan Lele                     3.   Ikan Dencis          
2.      Ikan Mujair                 4.   Ikan Alu-alu

Alat
            Alat-alat yang digunakan saat praktikum, yaitu:
1.      Kertas A4, sebagai wadah gambar ikan.
2.      Pensil dan pena, sebagai alat tulis dan alat gambar.
3.      Nampan, sebagai wadah identifikasi ikan.
4.      Tissue.
5.      Kain serbet.
6.      Buku gambar, sebagai wadah gambar hasil identifikasi ikan.
7.      Kamera digital, sebagai alat dokumentasi.


Metode Praktikum
            Langkah-langkah identifikasi sirip dan jari-jari pada sampel ikan dilakukan dengan beberapa langkah sebagai berikut;
1.      Ambil ikan dan letakkan di nampan.
2.      Perhatikan kondisi sirip ikan, lalu identifikasi.
3.      Catat hasil identifikasi.
4.      Gambarkan sampel ikan yang diamati di kertas A4, kemudian di buku gambar.
5.      Beri keterangan gambar dari catatan hasil identifikasi.


HASIL DAN PEMBAHASAN

Ikan Lele
Klasifikasi
Kingdom         : Animalia
Filum               : Chordata
Kelas               : Pisces
Ordo                : Ostariophysii
Famili              : Claridae
Genus              : Clarias
Spesies            : Clarias batrachus

 Hasil:
            Ikan lele (Clarias batrachus) memiliki satu sirip punggung dengan bentuk sempurna, terletak di belakang kepala bagian anterior badan dan memiliki hubungan yang terpisah dengan sirip ekor. Posisi sirip dada ikan ini ada pada posisi vertical dan terletak di bawah linea lateralis di belakang operculum. Posisi sirip perutnya dibandingkan sirip dada terletak jauh (abdominal). Hubungan sirip anus dan sirip ekor terpisah dengan kondisi sirip anus tidak diliputi oleh sisik. Sirip ekor ikan lele bentuknya membundar. Ikan ini memiliki jari-jari sirip tipe lemah dengan bentuk yang elastis, transparan, beruas-ruas dan ujungnya bercabang.

Tentang Ikan Lele:
            Ikan-ikan marga Clarias dikenali dari tubuhnya yang licin memanjang dan tak bersisik, dengan sirip punggung dan sirip anus yang memanjang, yang kadang-kadang menyatu dengan sirip ekor. Hal ini menjadikannya sebagai ikan sidat yang pendek. Pada sirip dadanya, ikan ini memiliki sepasang patil yang berguna saat melindungi diri dan bertahan dari musuh-musuhnya.
            Ikan lele tidak pernah ditemukan di air payau atau air asin. Habitatnya di sungai dengan arus perlahan, di rawa, telaga, waduk, sawah yang tergenang, bahkan bisa hidup pada perairan yang tercemar.

Ikan Mujair
Klasifikasi
Kingdom         : Animalia
Filum               : Chordata
Kelas               : Actinopterygii
Ordo                : Perciformes
Famili              : Cichlidae
Genus              : Oreochromis
Spesies            : Oreochromis mossambicus   (Erika, 2008) 

Hasil:
            Ikan mujair (Oreochromis mossambicus) memiliki satu sirip punggung yang berbentuk sempurna, terletak di belakang kepala bagian anterior badan, permulaan dasar di depan sirip perut dan hubungan sirip punggung terpisah dengan sirip ekor. Posisi sirip dada ikan mujair ada di bawah linea lateralis persis di bawah sudut tutup insang. Posisi dasar sirip dada berbentuk setengah lingkaran. Sirip perut ikan ini terletak di bawah sirip dada. Sirip anusnya terpisah dengan sirip ekor dengan kondisi diliputi oleh sisik. Sirip ekor ikan mujair adalah berpinggiran tegak. Ikan ini memiliki jari-jari sirip bertipe mengeras/keras.


Tentang Ikan Mujair:
            Ikan mujair merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang lumayan banyak diminati. Ikan ini memiliki bentuk badan pipih berwarna abu-abu, coklat atau hitam. Ikan ini pertama kali ditemukan oleh bapak Mujair di muara sungai Serang, Pantai Selatan, Blitar, Jawa Timur pada tahun 1939.
            Ikan mujair dapat berkembang pesat di kolam, sawah dan sungai air deras. Kolam dengan sistem perairan yang mengalir sangat baik bagi pertumbuhan dan perkembangan fisik ikan ini. Kualitas air untuk pemeliharaan ikan ini harus bersih, tidak terlalu keruh juga tidak tercemar bahan-bahan kimia beracun dan limbah pabrik.  

Ikan Dencis
Klasifikasi
Kingdom         : Animalia
Filum               : Chordata
Kelas               : Osteichtyes
Ordo                : Pereomorphii
Famili              : Sardinoidea
Genus              : Sardinella
Spesies            : Sardinella sirrin    
   
Hasil:
            Ikan dencis (Sardinella sirrin) memiliki dua sirip punggung berbentuk sempurna yang terletak di pertengahan punggung dengan permulaan dasar di belakang sirip perut dan memiliki hubungan yang terpisah dengan sirip ekor. Posisi dasar sirip dada ikan ini berupa setengah lingkaran dan terletak di bawah linea lateralis, persis di belakang tutup insang. Sirip perut ikan dencis terletak di bawah sirip dada. Hubungan sirip anus dengan sirip ekor terpisah dengan kondisi sirip anus tidak diliputi sisik. Sirip ekor ikan ini seperti bercagak (forked). Ikan ini memiliki jari-jari sirip tipe lemah mengeras.

Tentang Ikan Dencis:
            Ikan dencis hidup di perairan pantai dengan cara hidup yang bergerombol. Ikan ini merupakan ikan pemakan plankton dan tergolong ikan pelagis berukuran kecil.
            Ikan dencis biasanya dipasarkan dalam bentuk segar, dikalengkan, asin kering, tepung ikan dan ada juga dalam bentuk ikan rebus (pindang).

Ikan Alu-alu
Klasifikasi
Kingdom         : Animalia
Filum               : Chordata
Kelas               : Pisces
Ordo                : Perciformes
Famili              : Sphyraenidae
Genus              : Sphyraena
Spesies            : Sphyraena jello  
      
Hasil:
            Ikan alu-alu (Sphyraena jello) memiliki dua buah sirip punggung dengan bentuk sempurna dan terletak di kepala bagian anterior yang jauh ke belakang. Permulaan dasar sirip punggung ikan ini berada di belakang sirip perut dan hubungannya terpisah dengan sirip ekor. Sirip dada ikan ini terletak di bagian anterior badan di belakang insang dan di bawah linea lateralis, persis di bawah tutup insang. Posisi sirip perut terletak di belakang sirip dada (sub abdominal). Sirip anus terletak di sisi ventral badan, persis di belakang anus dan terpisah dengan sirip ekor. Sirip ekor ikan ini berlekuk kembar dengan jari-jari sirip yang bertipe lemah.


Tentang Ikan Alu-alu:
            Ikan alu-alu memiliki badan memanjang seperti cerutu, mulut lebar dengan gigi taring yang kuat dan rahang bawah lebih menonjol ke depan (superior). Sirip ekor ikan ini berbentuk lekuk tunggal dan kembar (emarginate) dengan kedua ujung sirip ekor yang berwarna pucat.
            Ikan alu-alu termasuk ikan jenis pelagis. Ikan yang muda berada di daerah mangrove, estuari dan terumbu karang. Sedangkan ikan yang dewasa tersebar luas dari pantai hingga laut lepas. Ikan ini dapat ditangkap pada seluruh perairan di Indonesia dengan perairan yang memiliki terumbu karang yang masih baik.



Anatomi Ikan








DAFTAR PUSTAKA

Erika, Y. 2008. Gambaran Diferensiasi Leukosit pada Ikan Mujair (Oreochromis mossambica) di Daerah Ciampea Bogor. IPB, Bogor.
Firmansyah, R., dkk. 2013. Laporan Praktikum Ikhtiologi. Universitas Jenderal Soedirman. Purwokerto.
Jeffri. 2010. Morfologi Ikan. Jurnal. Malang
Omar, S.B.A. 2011. Ikhtiologi. Jurnal. Universitas Hassanuddin. Makassar.
Wiadnya. 2012. Karakteristik Perikanan Laut Indonesia. Universitas Brawijaya. Malang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar